Autoindo
Kamis, 13 November 2025
  • MOBIL
  • MOTOR
  • KENDARAAN NIAGA
  • EVENT
  • MOTORSPORT
  • KOMUNITAS
  • PERJALANAN
  • TIPS
  • LIFESTYLE
No Result
View All Result
Autoindo
No Result
View All Result
Home Berita Utama

Daihatsu GranMax Hadir dengan Mesin Baru, Makin Kuat Bisnisnya Makin Untung

31 Agustus 2022
Share on FacebookShare on Twitter

AUTOINDO.ID, JAKARTA–Untuk mememenuhi kebutuhan para pelaku usaha di Indonesia, Daihatsu luncurkan GranMax dengan mesin baru pada 30 Agustus 2022 bertempat di Senayan Park, Jakarta. Sebagai kendaraan komersial dengan taglineSahabat Bisnis, GranMax sukses menjadi mitra bisnis para pelaku usaha di Indonesia, dan telah terjual lebih dari 700.000 unit sejak diluncurkan perdana pada tahun 2007. Pada ubahan kali ini, GranMax mengusung mesin berkapasitas 1.500cc yang menggunakan mesin baru 1.5L 2NR-VE Dual VVT-I. Mesin ini memiliki keunggulan dalam hal performa yang lebih responsif dengan kemampuan penyaluran tenaga hingga 97hp/6.000Rpm dan torsi mencapai 134N.m/4.400Rpm, sekaligus dengan konsumsi bahan bakar tetap irit dan ramah lingkungan. Sehingga Makin Kuat, Bisnisnya Makin Untung menjadi pesan yang cocok bagi para pelaku bisnis di Indonesia.

GranMax teranyar ini mengusung mesin berkapasitas 1.500cc yang menggunakan mesin baru 1.5L 2NR-VE Dual VVT-I.

Dalam hal eksterior, GranMax juga menyematkan ukuran roda berdiameter 14 inch, sehingga ground clearance bertambah tinggi 15 mm yang dapat membantu performa berkendara tetap aman dan nyaman saat melewati genangan air.

Pada bagian kenyamanan, kini GranMax juga dilengkapi dengan EPS (Electronic Power Steering) agar lebih ringan ketika bermanuver saat berkendara dalam menjalankan operasional bisnis sehari-hari dan juga mudah dalam perawatan. Pada bagian Interior, GranMax juga memiliki desain stir kemudi terbaru yang memudahkan operasional berkendara, serta tambahan cup holderdan dashboard storage untuk kemudahan peletakan barang yang serbaguna.

Selain sebagai Sahabat Bisnis yang handal, jaringan servis sebanyak 167 bengkel Daihatsu yang tersebar di seluruh Indonesia sehingga pelanggan bisa tetap tenang terhadap perawatan GranMax dan tersedia dalam beragam varian yang dapat dipilih sesuai kebutuhan para pebisnis dengan harga mulai dari Rp150.500.000 – Rp213.800.000 (OTR DKI Jakarta). Informasi dan spesifikasi lebih lengkap dapat dilihat melalui website resmi https://daihatsu.co.id/product

Pada bagian Interior, GranMax juga memiliki desain stir kemudi terbaru yang memudahkan operasional berkendara, serta tambahan cup holder dan dashboard storage untuk kemudahan peletakan barang yang serbaguna.
(photo-photo : Istimewa)

Gran Max sudah diekspor ke Jepang hingga kini. Sehingga, para pengusaha Indonesia tidak perlu ragu lagi untuk memilih GranMax guna membantu memperlancar usahanya. “Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan para pengusaha terhadap Daihatsu GranMax sabagai Sahabat Bisnis mereka. Gran Max terbukti andal sebagai kendaraan operasional para pengusaha di berbagai daerah dan telah mendunia. Kami percaya, GranMax dapat menjadi pilihan utama bagi pengusaha baik yang baru memulai bisnis, maupun mengembangkan bisnis mereka,” tutur Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

Tags: #Astra Internasional#Daihatsu Indonesia#GranMax#Mesin baru#PT Astra Daihatsu Motordaihatsu

BeritaTerkait

Kecelakaan Lalu Lintas: Masalahnya Bukan Teknis, tapi Moral “The cars we drive say a lot about us.” – Alexandra Paul

Kecelakaan Lalu Lintas: Masalahnya Bukan Teknis, tapi Moral...

Menanti Sang Petualang Baru: JETOUR T2 Siap Mengaspal dan Menginspirasi Perjalanan Indonesia

Menanti Sang Petualang Baru: JETOUR T2 Siap Mengaspal...

Mitsubishi Motors Perluas Layanan, DIPO Garut Hadir untuk Layani Konsumen Priangan Timur

Mitsubishi Motors Perluas Layanan, DIPO Garut Hadir untuk...

JAECOO J5 EV: Simbol Antusiasme Baru Era SUV Listrik Indonesia

JAECOO J5 EV: Simbol Antusiasme Baru Era SUV...

Ketika Keterampilan Menjadi Janji: Wuling Teguhkan Layanan ‘Worry Free’ Lewat Aftersales Skill Contest 2025

Ketika Keterampilan Menjadi Janji: Wuling Teguhkan Layanan ‘Worry...

Di Antara Tikungan dan Mimpi: Bezzecchi Mengguncang Portimao

Di Antara Tikungan dan Mimpi: Bezzecchi Mengguncang Portimao

Discussion about this post

Terkini

Kecelakaan Lalu Lintas: Masalahnya Bukan Teknis, tapi Moral “The cars we drive say a lot about us.” – Alexandra Paul

Kecelakaan Lalu Lintas: Masalahnya Bukan Teknis, tapi Moral “The cars we drive say a lot about us.” – Alexandra Paul

12 November 2025

Menanti Sang Petualang Baru: JETOUR T2 Siap Mengaspal dan Menginspirasi Perjalanan Indonesia

Menanti Sang Petualang Baru: JETOUR T2 Siap Mengaspal dan Menginspirasi Perjalanan Indonesia

12 November 2025

Mitsubishi Motors Perluas Layanan, DIPO Garut Hadir untuk Layani Konsumen Priangan Timur

Mitsubishi Motors Perluas Layanan, DIPO Garut Hadir untuk Layani Konsumen Priangan Timur

11 November 2025

JAECOO J5 EV: Simbol Antusiasme Baru Era SUV Listrik Indonesia

JAECOO J5 EV: Simbol Antusiasme Baru Era SUV Listrik Indonesia

10 November 2025

Ketika Keterampilan Menjadi Janji: Wuling Teguhkan Layanan ‘Worry Free’ Lewat Aftersales Skill Contest 2025

Ketika Keterampilan Menjadi Janji: Wuling Teguhkan Layanan ‘Worry Free’ Lewat Aftersales Skill Contest 2025

9 November 2025

PT. LAPAN ENAM MULTIMEDIA

Nomor AHU-0054288.AH.01.01.Tahun 2018
Bank BRI KCP Rawasari Jakarta Pusat
Rekening : 1192.01.000325.309
a.n PT Lapan Enam Multimedia
NIB : 1271000353605
NPWP : 96.951.044.5-647.000

EMAIL:
redaksi@autoindo.id

  • Media Partner
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

© 2025 Autoindo - Dev by achmad.

No Result
View All Result
  • MOBIL
  • MOTOR
  • KENDARAAN NIAGA
  • EVENT
  • MOTORSPORT
  • KOMUNITAS
  • PERJALANAN
  • TIPS
  • LIFESTYLE

© 2025 Autoindo - Dev by achmad.