Autoindo
Minggu, 23 November 2025
  • MOBIL
  • MOTOR
  • KENDARAAN NIAGA
  • EVENT
  • MOTORSPORT
  • KOMUNITAS
  • PERJALANAN
  • TIPS
  • LIFESTYLE
No Result
View All Result
Autoindo
No Result
View All Result
Home Berita Utama

Toyota Gazoo Racing Indonesia Mendominasi Ajang Balap Toyota Yaris Cup 2022 di Jepang

17 Desember 2022
Share on FacebookShare on Twitter

AUTOINDO.ID, JEPANG–Pada gelaran Grand Final Toyota Yaris Cup 2022 yang berlangsung di Sirkuit Fuji Speedway, Jepang, pada Minggu (11/12/2022), Toyota Gazoo Racing Indonesia bersama TCD Asia Pacific Indonesia sukses mengukir prestasi baru. Saat sesi kualifikasi yang diikuti oleh 94 pembalap, Jordan Johan, yang menjadi tumpuan Toyota Gazoo Racing Indonesia sukses meraih posisi ke-30. Hal tersebut dikarenakan sistem bracket time, di mana hanya pembalap yang mencetak waktu tercepat sesuai regulasi, dinyatakan lulus dan berhak untuk mengikuti balapan.

“Dari 94 pembalap yang mengikuti sesi kualifikasi, saya berhasil masuk ke urutan 30. Menurut saya ini adalah pencapaian yang baik, terima kasih kepada tim yang sudah mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik,” ujar Jordan Johan.

Performa pembalap berusia 22 tahun tersebut semakin tak terbendung saat balapan dimulai. Meski harus beradu cepat dengan Toyota Yaris berspesifikasi standar, namun ia sukses memaksimalkan potensi mobil tersebut untuk bisa tampil maksimal.

(photo-photo : Harsya F)

Dalam balapan Toyota Yaris Cup 2022, semua mobil yang dipertandingkan memang harus mengikuti regulasi standar alias tidak ada modifikasi besar. Untuk beberapa komponen yang diperbolehkan untuk diganti antara lain suspensi, velg, ban serta sudah ada roll bar bolt on. Sepanjang balapan yang berlangsung 10 putaran, ia sukses menuntaskan dengan maksimal dan menyelesaikan balapan di posisi 16. Berkat kepiawaian serta mentor yang baik dari pembalap senior Haridarma Manoppo, Jordan Johan, sukses melewati 14 pembalap yang ada di depannya.

“Saat balapan performa Jordan bagus, senggolan dengan lawan itu normal dan kalau dari posisi start ke 30 bisa finish ke 17 akhirnya saat official result naik ke-16 karena ada pembalap yang mungkin terkena penalti, overall sangat bagus. Hanya saja menurut saya dia harus lebih memahami bagaimana caranya menyetir dengan menggunakan ban baru,” tutur Haridarma Manoppo.

Di samping itu, Toshio Obara, Executive Advisor TGRI and President Director TCD AP Indonesia, turut mengapresiasi keberhasilan pembalap muda Indonesia ini. Menurutnya, performa yang ditampilkan oleh Jordan Johan saat balapan di Negeri Sakura ini mampu memberikan hasil yang luar biasa.

“Dia bekerja dengan sangat baik, saya bangga. Mekanik Jepang pun mengapresiasi bahwa pembalap Indonesia itu memang sangat bagus, terlebih ia hanya melakukan sedikit latihan tapi bisa mendapatkan kecepatan yang baik,” pungkas Toshio Obara.

Tags: #FujiSpeedway#TCD Asia Pacific Indonesia#ToyotaGazooRacingIndonesia#ToyotaYarisCup2022toyota

BeritaTerkait

Jejak Inovasi di GJAW 2025: Wuling Menawarkan Masa Depan yang Bisa Disentuh

Jejak Inovasi di GJAW 2025: Wuling Menawarkan Masa...

JETOUR T2: SUV Petualang yang Mengubah Wajah Eksplorasi Modern Indonesia

JETOUR T2: SUV Petualang yang Mengubah Wajah Eksplorasi...

Lompatan Besar Kendaraan Listrik: Kiprah BYD yang Mengubah Peta Industri Otomotif Indonesia

Lompatan Besar Kendaraan Listrik: Kiprah BYD yang Mengubah...

55 Tahun Berkarya, MMKSI Perkuat Komitmen untuk Memberdayakan Perjalanan Keluarga Indonesia di GJAW 2025

55 Tahun Berkarya, MMKSI Perkuat Komitmen untuk Memberdayakan...

Saat BJ30 Hybrid FWD Menghadirkan Energi Baru di GJAW 2025

Saat BJ30 Hybrid FWD Menghadirkan Energi Baru di...

Menghidupkan Semangat Baru Mobilitas Indonesia: MG Hadir Memukau di GJAW 2025

Menghidupkan Semangat Baru Mobilitas Indonesia: MG Hadir Memukau...

Discussion about this post

Terkini

Jejak Inovasi di GJAW 2025: Wuling Menawarkan Masa Depan yang Bisa Disentuh

Jejak Inovasi di GJAW 2025: Wuling Menawarkan Masa Depan yang Bisa Disentuh

22 November 2025

JETOUR T2: SUV Petualang yang Mengubah Wajah Eksplorasi Modern Indonesia

JETOUR T2: SUV Petualang yang Mengubah Wajah Eksplorasi Modern Indonesia

22 November 2025

Lompatan Besar Kendaraan Listrik: Kiprah BYD yang Mengubah Peta Industri Otomotif Indonesia

Lompatan Besar Kendaraan Listrik: Kiprah BYD yang Mengubah Peta Industri Otomotif Indonesia

22 November 2025

55 Tahun Berkarya, MMKSI Perkuat Komitmen untuk Memberdayakan Perjalanan Keluarga Indonesia di GJAW 2025

55 Tahun Berkarya, MMKSI Perkuat Komitmen untuk Memberdayakan Perjalanan Keluarga Indonesia di GJAW 2025

22 November 2025

Saat BJ30 Hybrid FWD Menghadirkan Energi Baru di GJAW 2025

Saat BJ30 Hybrid FWD Menghadirkan Energi Baru di GJAW 2025

21 November 2025

PT. LAPAN ENAM MULTIMEDIA

Nomor AHU-0054288.AH.01.01.Tahun 2018
Bank BRI KCP Rawasari Jakarta Pusat
Rekening : 1192.01.000325.309
a.n PT Lapan Enam Multimedia
NIB : 1271000353605
NPWP : 96.951.044.5-647.000

EMAIL:
redaksi@autoindo.id

  • Media Partner
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

© 2025 Autoindo - Dev by achmad.

No Result
View All Result
  • MOBIL
  • MOTOR
  • KENDARAAN NIAGA
  • EVENT
  • MOTORSPORT
  • KOMUNITAS
  • PERJALANAN
  • TIPS
  • LIFESTYLE

© 2025 Autoindo - Dev by achmad.

https://tevta.gop.pk/.tmb/mpo/ https://tevta.gop.pk/.tmb/s77/ https://tevta.gop.pk/.tmb/hitam/ https://tevta.gop.pk/.tmb/thai/