Autoindo
Kamis, 13 November 2025
  • MOBIL
  • MOTOR
  • KENDARAAN NIAGA
  • EVENT
  • MOTORSPORT
  • KOMUNITAS
  • PERJALANAN
  • TIPS
  • LIFESTYLE
No Result
View All Result
Autoindo
No Result
View All Result
Home Berita Utama

AION Driveperience Tawarkan Sensasi Test Drive Mobil Listrik Usai Lebaran

11 April 2025
Share on FacebookShare on Twitter

AUTOINDO.ID, JAKARTA–Usai libur Lebaran, PT AION Indomobil Distribution Indonesia mengajak masyarakat kembali ke rutinitas dengan cara yang lebih menyenangkan melalui event “AION Driveperience: Recharged After Lebaran” pada Sabtu, 12 April 2025, di Monsieur Spoon, Mall Kelapa Gading, pukul 10.00–17.00 WIB.

Acara ini menjadi ajang seru untuk menjajal langsung tiga mobil listrik andalan AION, yaitu Hyptec HT, AION V, dan AION Y Plus, yang mengusung desain stylish dan teknologi canggih.

Hyptec HT merupakan SUV premium dengan baterai 83,3 kWh yang mampu menempuh hingga 620 km. Interior bergaya private jet menawarkan kenyamanan dan kemewahan. Tersedia dalam dua varian: Premium (Rp 691 juta) dan Ultra (Rp 843,5 juta).

AION V menggabungkan teknologi ADiGO dengan kenyamanan maksimal lewat fitur seperti kursi pijat 8 titik, kulkas tiga mode, serta kabin luas. SUV ini mampu menjelajah lebih dari 600 km dan hadir dalam varian Eksklusif (Rp 449 juta) dan Luxury (Rp 489 juta).

Istimewa

AION Y Plus tampil compact dan stylish, cocok untuk anak muda dan keluarga urban. Dengan jarak tempuh hingga 490 km, mobil ini dilengkapi kabin luas dan lampu depan bergaya Angel Wing. Tersedia dalam varian Eksklusif (Rp 419 juta) dan Premium (Rp 479 juta).

Suasana semakin semarak berkat kehadiran AION Angels dan berbagai aktivitas interaktif. Ada pula promo menarik seperti Double Dip dan gratis portable charger untuk pembelian AION Y Plus maupun AION V.

“Lewat AION Driveperience, kami ingin mengajak masyarakat mencoba langsung mobil listrik dengan cara yang fun dan santai. Ini waktunya buat mulai gaya hidup yang lebih ramah lingkungan,” tutur Andry Ciu, CEO AION Indonesia.

Event ini juga menjadi momentum ideal bagi masyarakat yang baru selesai mudik untuk beralih ke kendaraan modern, efisien, dan ramah lingkungan.

Tags: AionAION DriveperienceAion IndonesiaRecharged After LebaranSensasi Test Drive Mobil Listrik

BeritaTerkait

Melaju Bersama Masa Depan: Sinergi Citroën dan Express Transindo Wujudkan Mobilitas Hijau

Melaju Bersama Masa Depan: Sinergi Citroën dan Express...

Fuso Effect: Strategi 55 Tahun Membangun Ekosistem Industri yang Tangguh di Indonesia

Fuso Effect: Strategi 55 Tahun Membangun Ekosistem Industri...

Kecelakaan Lalu Lintas: Masalahnya Bukan Teknis, tapi Moral “The cars we drive say a lot about us.” – Alexandra Paul

Kecelakaan Lalu Lintas: Masalahnya Bukan Teknis, tapi Moral...

Menanti Sang Petualang Baru: JETOUR T2 Siap Mengaspal dan Menginspirasi Perjalanan Indonesia

Menanti Sang Petualang Baru: JETOUR T2 Siap Mengaspal...

Mitsubishi Motors Perluas Layanan, DIPO Garut Hadir untuk Layani Konsumen Priangan Timur

Mitsubishi Motors Perluas Layanan, DIPO Garut Hadir untuk...

JAECOO J5 EV: Simbol Antusiasme Baru Era SUV Listrik Indonesia

JAECOO J5 EV: Simbol Antusiasme Baru Era SUV...

Discussion about this post

Terkini

Melaju Bersama Masa Depan: Sinergi Citroën dan Express Transindo Wujudkan Mobilitas Hijau

Melaju Bersama Masa Depan: Sinergi Citroën dan Express Transindo Wujudkan Mobilitas Hijau

13 November 2025

Fuso Effect: Strategi 55 Tahun Membangun Ekosistem Industri yang Tangguh di Indonesia

Fuso Effect: Strategi 55 Tahun Membangun Ekosistem Industri yang Tangguh di Indonesia

13 November 2025

Kecelakaan Lalu Lintas: Masalahnya Bukan Teknis, tapi Moral “The cars we drive say a lot about us.” – Alexandra Paul

Kecelakaan Lalu Lintas: Masalahnya Bukan Teknis, tapi Moral “The cars we drive say a lot about us.” – Alexandra Paul

12 November 2025

Menanti Sang Petualang Baru: JETOUR T2 Siap Mengaspal dan Menginspirasi Perjalanan Indonesia

Menanti Sang Petualang Baru: JETOUR T2 Siap Mengaspal dan Menginspirasi Perjalanan Indonesia

12 November 2025

Mitsubishi Motors Perluas Layanan, DIPO Garut Hadir untuk Layani Konsumen Priangan Timur

Mitsubishi Motors Perluas Layanan, DIPO Garut Hadir untuk Layani Konsumen Priangan Timur

11 November 2025

PT. LAPAN ENAM MULTIMEDIA

Nomor AHU-0054288.AH.01.01.Tahun 2018
Bank BRI KCP Rawasari Jakarta Pusat
Rekening : 1192.01.000325.309
a.n PT Lapan Enam Multimedia
NIB : 1271000353605
NPWP : 96.951.044.5-647.000

EMAIL:
redaksi@autoindo.id

  • Media Partner
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

© 2025 Autoindo - Dev by achmad.

No Result
View All Result
  • MOBIL
  • MOTOR
  • KENDARAAN NIAGA
  • EVENT
  • MOTORSPORT
  • KOMUNITAS
  • PERJALANAN
  • TIPS
  • LIFESTYLE

© 2025 Autoindo - Dev by achmad.