AUTOINDO.ID, JAKARTA–Hanya berselang empat hari dari peluncuran brand dan produk BYD di Indonesia, PT BYD Motor Indonesia mengadakan Media Test Drive untuk BYD Dolphin dengan mengajak awak media merasakan performa berkendara melintasi rute Jakarta-Sentul City-BSD. Tiap unit BYD Dolphin di awaki oleh 3 atau 4 media dan sepanjang perjalanan di tempat yang di tentukan para awak media saling berganti mengemudi. Mobil EV compact electric hatchback ini akan menempuh perjalanan sejauh kurang lebih 160 Km sambil membuktikan kekuatan daya baterai yang berdurasi panjang.
Autoindo.id ditemani 3 media lainnya menunggangi mobil nomor urut 8 dengan warna twotone silver dan black. Perjalanan di mulai dari diler BYD Tebet menuju etape pertama di Bumi Aki Signature, Sentul Selatan, Bogor dengan posisi battery 96%. Enaknya perjalanan ini tidak di kawal voorijder jadi bebas mengexplore hatchback yang banjir fitur ini.

“BYD Dolphin diciptakan untuk merevolusi pengalaman berkendara dengan menyatukan performa EV yang unggul, kenyamanan yang luar biasa, dan keamanan yang sangat teruji. Dengan tagline Elevate Attraction, EV ini akan menjadi simbol perubahan dalam industri otomotif dengan menggabungkan teknologi tinggi dan desain yang mengesankan. Dalam perjalanan ini, para pengendara akan merasakan perpaduan antara teknologi canggih dan desain yang memukau, sehingga akan menjadi pengalaman yang tidak akan terlupakan bagi teman-teman media,” tutur Eagle Zhao, President Director PT BYD Motor Indonesia di sela-sela acara flag off para awak media yang akan merasakan sensasi di jalan bersama BYD Dolphin.

(photo-photo : Denny C dan dok. BYD Indonesia
Sepanjang perjalanan, Autoindo.id dan rekan media lainnya dapat menjajal kecepatan mobil ini serta fitur-fitur lainnya yang mendukung kedinamisan berkendara dengan BYD Dolphin. Pengalaman berkendara dapat dimulai dari pengaturan posisi duduk pengemudi dan penumpang, termasuk pada head unit yang dapat berotasi sesuai keinginan. Pengaturan AC, suhu, peta rute perjalanan, audio, dan sistem ADAS dapat dilakukan dengan mudah melalui perintah suara.

Pengalaman mewah di dalam mobil akan dirasakan dengan adanya kursi jok mobil berdesain modern dan sporty serta uniknya bentuk tuas transmisi yang berbentuk kotak kecil posisinya di bawah head unit. Jok pengemudi dan penumpang di sebelahnya reclining dan sudah electric sehingga sangat nyaman untuk di sesuaikan posisinya.
Masih termasuk pada bagian interiornya, mobil ini juga memiliki sistem entertainment terkini, seperti enam dynamic speaker, wireless charging, dan head unit 12.8 inici yang touch screen ini bisa di rotasi posisinya mau vertikal atau horisontal. Luasnya layar dengan kemampuan berputar akan memudahkan pengemudi untuk melihat keadaan di sekelilingnya.
Sementara itu, impresi eksterior ditampilkan dari lampu depan dengan crystal LED dan lampu belakang dengan LED yang memanjang memberi kesan modern dan futuristik. Pada bagian luar pintu terdapat NFC Side Mirror untuk mempermudah saat membuka pintu dengan hanya menempelkan kartu di body kaca spion. Desain yang dinamis dan modern semakin kuat dengan adanya velg alloy 16 inci yang sporty.

BYD Dolphin memiliki serangkaian fitur Advanced Driving Assistance System (ADAS), termasuk intelligent driving, driving assistant, active safety, parking assistance. Terdapat juga berbagai sistem sensor, antara lain Lane Change Collision Warning (LCW), Rear Cross Traffic Alert, Rear Cross Traffic Brake, Adaptive Cruise Control, Automatic Emergency Braking System (AEB), dan Blind Spot Detection. Selain itu, BYD Dolphin juga dilengkapi tujuh airbag yang melindungi setiap sisi-sisi di bagian dalam mobil. Dengan standar keamanan dan keselamatan yang tinggi, BYD Dolphin sudah mendapatkan sertifikat NCAP bintang lima.
Selepas istirahat dan makan siang di Bumi Aki Signature perjalanan berlanjut menuju Dunkin Donuts BSD untuk rehat sejenak sebelum berlanjut ke lokasi terakhir perjalanan di diler BYD BSD.
Tidak hanya desain yang modern dan sistem keamanan yang teruji, teknologi yang dimiliki BYD Dolphin juga memiliki standar yang tinggi di kelasnya. Menggunakan rangka e-platform 3.0, BYD Dolphin berdiri dari susunan baterai blade yang pipih, ringan, dan teruji keamanannya dari kerusakan dan kebakaran.
Konsumen otomotif Indonesia akan dapat memilih dua varian dari BYD Dolphin, yaitu Dynamic Standard yang memiliki jangkauan hingga 410 km dan Premium Extended dengan jangkauan hingga 490 km. BYD Dolphin adalah sebuah inovasi teknologi yang dapat mengubah masa depan berkendara.
Setibanya di diler BYD BSD posisi battery masih 60% dengan daya jelajah masih bisa di tempuh sejauh 273 Km lagi, wwoooowww benar-benar irit BYD Dolphin.