AUTOINDO.ID, BALIKPAPAN–Haka Auto, dealer utama BYD di Indonesia, meresmikan showroom terbaru mereka di Balikpapan pada Sabtu, 28 September 2024. Showroom ini berlokasi di Jalan Ruhui Rahayu No. 124, pusat kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
Pembukaan showroom ini merupakan bagian dari komitmen BYD Haka Auto untuk memperluas jangkauan layanan di Indonesia Timur, khususnya di Balikpapan yang dikenal sebagai “Kota Minyak”. Dengan posisinya yang strategis dan kedekatannya dengan Ibu Kota Negara yang baru, Balikpapan dipandang sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru yang potensial.
“Balikpapan adalah kota strategis yang mendukung perkembangan mobil listrik di Indonesia. Kehadiran BYD di sini memperkuat komitmen kami untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan teknologi ramah lingkungan,” tutur Hariyadi Kaimuddin, CEO Haka Auto.

Selain peresmian showroom, acara ini juga diramaikan dengan Haka Auto Carnival Land yang diselenggarakan serentak di seluruh outlet Haka Auto di Indonesia. Aswan Amiruddin, Marketing, Sales & Aftersales Haka Auto, menyatakan bahwa acara ini semakin memperkuat komitmen Haka Auto dalam menghadirkan pengalaman terbaik bagi pelanggan.
BYD Haka Balikpapan akan menampilkan seluruh lineup kendaraan listrik populer seperti BYD Seal, Atto 3, Dolphin, dan MPV listrik 7-seater BYD M6, yang telah menarik perhatian besar di ajang GIIAS 2024.
Saat ini, Haka Auto memiliki lima showroom di Indonesia: Cibubur, Bintaro, Karebosi (Makassar), Suprapto (Malang), dan Balikpapan. Hariyadi menambahkan, “Kami akan terus memperluas jaringan showroom, terutama di pulau Jawa, Kalimantan, dan Sulawesi.”
Dengan hadirnya BYD di Balikpapan, masyarakat setempat kini dapat dengan mudah mengakses kendaraan listrik berkualitas tinggi yang ramah lingkungan.