AUTOINDO.ID, JEPANG–Tim Isuzu Indonesia mencatat prestasi gemilang dengan meraih Juara 1 di ajang I-1 Grand Prix World Technical Competition 2024. Kompetisi mekanik bergengsi ini diadakan oleh Isuzu Motors Limited untuk menguji kemampuan teknis dan praktik para mekanik terbaik dari seluruh dunia.
Ajang ini terdiri dari dua kategori utama: Kompetisi Pengetahuan Teknis, yang menguji wawasan mekanik dalam teknik dan pemeliharaan otomotif, serta Kompetisi Praktik. Dalam Kompetisi Praktik, para peserta menjalani Virtual Failure Diagnosis (VFD) untuk menilai keahlian diagnosis dalam realitas virtual, dan ujian praktik yang melibatkan inspeksi komponen serta perbaikan kendaraan.
Dalam persaingan ketat melibatkan 35 tim dari 35 negara, Tim Isuzu Indonesia yang terdiri dari Coach Yuda Arikunto (PT Isuzu Astra Motor Indonesia), Muh. Sya’ban Ghofar (Astra Isuzu), dan Priyono (Asco Isuzu) berhasil tampil maksimal, menunjukkan keunggulan mereka di kancah internasional. Keberhasilan ini menegaskan kualitas dan keahlian mekanik Isuzu Indonesia di level global.

Yusak Kristian, President Director PT Isuzu Astra Motor Indonesia, menyatakan bahwa kemenangan ini mencerminkan komitmen Isuzu Indonesia dalam memberikan pelayanan purna jual terbaik. “Layanan purna jual kami didukung oleh mekanik-mekanik andal, berkualitas, dan diakui dunia, yang fokus memenuhi kebutuhan pelanggan,” tutur Yusak.
Yuda Arikunto mengucapkan terima kasih atas dukungan dari tim Learning Centre and Transformation (LCT), manajemen IAMI, Astra Isuzu, dan Asco Isuzu sepanjang proses seleksi, karantina, hingga kompetisi. “Saya berharap pencapaian ini memotivasi para teknisi Isuzu di Indonesia untuk terus meningkatkan kompetensi, mewujudkan visi dan misi Isuzu di tanah air,” kata Yuda.