AUTOINDO.ID, PURWAKARTA–PT Aletra Mobil Nusantara resmi memulai perakitan perdana model listrik L8 di fasilitas PT Handal Indonesia Motor, Purwakarta, Jawa Barat. Produksi dilakukan dengan skema Completely Knocked Down (CKD) dan menandai tonggak penting bagi Aletra sebagai merek otomotif nasional yang berfokus pada kendaraan listrik.
Langkah ini merupakan kelanjutan dari debut Aletra L8 di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024, sekaligus menunjukkan keseriusan Aletra dalam mengembangkan kendaraan listrik yang relevan untuk pasar Indonesia. Model L8 diproduksi khusus versi setir kanan dan menjadi basis ekspor ke negara-negara Asia Pasifik.
“Kami tidak hanya menjawab kebutuhan pasar domestik, tetapi juga menyiapkan produk yang kompetitif di pasar global,” tutur Andre Jodjana, CEO PT Aletra Mobil Nusantara. “Perakitan perdana L8 di Indonesia merupakan langkah strategis untuk memperkuat industri otomotif nasional dan mempercepat adopsi kendaraan listrik.”

Didukung oleh tenaga kerja terlatih dan insinyur berpengalaman, proses produksi Aletra menerapkan standar mutu tinggi demi menjamin keamanan, kenyamanan, dan performa setiap unit. Selain itu, Aletra menargetkan pencapaian Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) di atas 40% dalam beberapa tahun mendatang.
Aletra juga menjalin kerja sama dengan Livan Auto, bagian dari Geely Group, untuk menyesuaikan desain dan teknologi L8 dengan kebutuhan serta preferensi konsumen Indonesia, termasuk konversi dari setir kiri ke setir kanan serta adaptasi interior dan eksterior.
PT Handal Indonesia Motor, yang telah beroperasi sejak 1995, menjadi mitra produksi strategis Aletra. Perusahaan ini memiliki pengalaman merakit lebih dari 11 merek otomotif global.