AUTOINDO.ID, SENTUL–United E-Motor berhasil mengadakan kejuaraan road race motor listrik pertama di Indonesia, United E-Motor ONE MAKE RACE pada 13 Oktober 2024 di Sentul International Karting Circuit. Kejuaraan ini mempertandingkan tiga kelas: United TX3000, United MX1200, dan Avand SC Series (SC 121 & SC 122), yang diikuti para pembalap nasional.
“Kami sangat bangga karena United E-Motor ONE MAKE RACE berhasil digelar. Ini adalah ajang besar dan profesional yang membuktikan produk United E-Motor telah teruji di lintasan balap,” tutur Henry Mulyadi, Direktur UNTD.
Pertandingan berjalan ketat di semua kelas. Pada kelas United MX1200, pembalap muda Aan Riswanto menjadi juara dengan catatan waktu 13:56.446, disusul oleh Putra Oktario dan Muhammad Iqbal. Sementara itu, di kelas United TX3000, Muhammad Nurgianto mengungguli pesaingnya dengan waktu 12:11.868, diikuti oleh Aan Riswanto dan Tommy Salim.
“Motornya stabil, speednya bagus dan kuat. United E-Motor mantap!” papar Muhammad Nurgianto.

Di kelas Avand SC Series, Muhammad Rivqi Alatas keluar sebagai juara dengan waktu 15:47.844, mengalahkan Aan Riswanto dan Ahmad Saugi. “Avand ini untuk race tadi sangat memuaskan. Harapannya semoga kejuaraan seperti ini bisa lebih meriah lagi,” ujar Ahmad Saugi.
Motor-motor yang digunakan dalam balapan tidak mengalami perubahan pada aspek kelistrikannya. “Motor kita itu engine-nya orisinil, jadi yang dipakai race sesuai dengan spesifikasi yang ada,” jelas Henry Mulyadi.
United E-Motor juga membuka test ride untuk para pengunjung, dengan tipe motor seperti Avand SC 121 & SC 122 serta model terbaru C2000 dan MT1500. Acara ini didukung oleh Kementerian ESDM, PLN, dan AISMOLI.