spot_img
Sabtu, Juni 21, 2025
  • HOME
BerandaBerita UtamaHonda Hadirkan Dealer Mobil Bekas Bersertifikasi Pertama di Solo dan Sukoharjo

Honda Hadirkan Dealer Mobil Bekas Bersertifikasi Pertama di Solo dan Sukoharjo

- Advertisement -spot_img

AUTOINDO.ID, SUKOHARJO–Honda memperluas jaringan layanan mobil bekas bersertifikasi dengan meresmikan dua dealer perdana di Jawa Tengah, yakni Honda Bintang Solo Used Car di Kota Surakarta dan Honda Solo Baru Used Car di Kabupaten Sukoharjo.

Keduanya merupakan dealer Honda Certified Used Car pertama di wilayah masing-masing. Tak hanya menjual mobil bekas bersertifikasi, dealer ini juga menyediakan layanan penjualan mobil baru, purna jual, serta fasilitas bodi dan cat dalam satu lokasi.

“Kehadiran dealer mobil bekas bersertifikasi di Kota Surakarta dan Kabupaten Sukoharjo merupakan komitmen kami untuk memberikan pilihan mobil bekas Honda yang berkualitas dan terpercaya. Kami juga menyediakan layanan tukar tambah untuk memudahkan konsumen.” tutur Yusak Billy, Direktur Sales & Marketing serta After Sales PT Honda Prospect Motor.

Istimewa

Dengan kehadiran dua dealer ini, total dealer Honda Certified Used Car di Indonesia kini mencapai 17 lokasi. Sebelumnya, jaringan serupa telah hadir di berbagai kota seperti Jakarta, Depok, Bogor, Yogyakarta, Makassar, hingga Gorontalo.

Mobil bekas bersertifikasi Honda ditawarkan dengan usia pakai di bawah lima tahun dan odometer maksimal 100.000 km. Setiap unit telah melalui inspeksi ketat dan rekondisi dengan suku cadang asli Honda, serta dilengkapi garansi tambahan 1 tahun atau 20.000 km.

Informasi lebih lanjut tersedia di website masing-masing dealer:

• hondabintangsolo.co.id/used-car

• hondasolobaru.co.id/used-car

atau melalui WhatsApp di 0812-2714-7367.

- Advertisement -spot_img
Baca Juga
Related News